GURUKU PAHLAWANKU (Antologi Puisi)

Penulis : Wasiman

Tebal buku : vi + 50 halaman, tinggi buku : 21 cm

Sinopsi :

Antologi puisi “Guruku Pahlawanku” karya Wasiman merupakan wadah puisi-puisi yang melukiskan kehidupan di antaranya adalah melukiskan sosok seorang guru. Penulis menggarkan seorang guru adalah sosok yang sangat bermanfaat bagi dirinya, sampai-sampai menjulukinya sebagai sang pahlawan. Pahlawan pembuka ilmu pengetahuan, penuntun menuju jalan kebaikan, dan pembuka pintu-pintu kreatif sebagai jalan menuju kehidupan nyata.  Demikian penulis mengutarakan gagasannya, namun dalam antologi ini masih banyak gagasan lain yang menarik untuk dibaca. Semoga kumpulan ini menambah khasanah literasi puisi dan bermanfaat bagi gerakan literasi sekolah.

 558 total views

SAKRAL BUDAYA (Kumpulan Geguritan)

Penulis : Sudarto, S.Pd.

Tebal buku : vi + 50 halaman, tinggi buku 21 cm.

Sinopsis :

Puisi Jawa (Geguritan) adalah bentuk karya sastra Jawa yang digunakan oleh penyair untuk mengungkapkan perasaan, ide dan gagasan. Hal-hal yang diungkapkan merupakan hasil penangkapan penyair terhadap kehidupan nyata. Oleh sebab itu bisa dikatakan bahwa geguritan merupakan pengejawantahan kehidupan nyata. Penyair dalam mengejawantahkan kehidupan itu melalui pilihan kata yang singkat, padat dan bermakna.

Kumpulan geguritan “Sakral Budaya” juga memuat kehidupan nyata. Kehidupan itu memuat nilai-nilai yang bisa digunakan untuk teladan dalam hidup. Contoh : nrima ing anane (menerima apa adanya) sikap hidup yang menerima apa adanya adalah bentuk syukur kepada Tuhan. Sikap seperti ini patu diteladani karena akan membuat hidup bahagia. Urip iku murup (Hidup itu menyala) artinya jadi orang harus berguna, berkarya sehingga bermanfaat bagi kehidupan.  Ilmu titen (Ilmu membaca tanda) artinya setiap orang yang pandai membaca tanda-tanda maka akan bisa membaca apa yang akan terjadi, bagaimana cara mengatasi bila ada masalah nanti. Aja rebut bener (Jangan berebut kebenaran) artinya jangan merasa paling benar karena yang akan terjadi adalah keributan.

Semoga buku ini dapat menambah khasanah literasi sastra Jawa dan  untuk belajar sastra Jawa serta bisa menumbuhkan motivasi untuk membaca geguritan khususnya pada kalangan muda.

Buku ini bisa didapatkan di Dewan Bahasa Jawa Kabupaten Blora.

 878 total views

SARANG MAKNA (Kumpulan Puisi)

Penulis : Sudarto, S.Pd.

Tebal buku : vi +54 halaman, tinggi buku 21 cm

Sinopsis :

Dunia puisi penuh dengan keindahan kata-kata dan perjalanan emosional. Kumpulan puisi “Sarang Makna” ini merupakan kumpulan puisi yang telah ditulis dengan hati yang penuh gairah dan pikiran yang mengalir bebas. Penulis menghadirkan karya-karya ini kepada pembaca setia  dengan  harapan bahwa kata-kata yang terpilih dengan cermat dan hati-hati ini akan menembus kedalaman jiwa.

Kumpulan puisi ini, berusaha menjelajahi beragam tema dan melukiskan pengalaman hidup, cinta, keindahan alam, serta refleksi atas perjalanan pribadi. Melalui bahasa puisi, penulis berusaha mengungkapkan perasaan, pikiran, dan refleksi yang mungkin sulit diungkapkan dengan kata-kata biasa. Setiap puisi di dalam buku ini adalah potret kehidupan, keindahan, dan kerumitan yang kita temui di sepanjang perjalanan kita.

Penulis percaya bahwa puisi adalah bahasa jiwa yang menghubungkan kita semua. Dalam setiap baris, penulis berharap pembaca dapat menemukan sentuhan yang beresonansi dengan perasaan dan menemukan inspirasi, penghiburan, atau mungkin sekadar kelegaan melalui puisi-puisi ini.

Buku bisa didapatkan di Dewan Bahasa Jawa Kabupaten Blora.

 468 total views