ASA (Antologi Cerpen)
Karya : Sapartini, S.H.

Penulis : Sapartini, S.H.
Tebal Buku : iv + 84 halaman, tinggi buku : 21 cm
SINOPSIS :
Antologi Cerpen “ASA” memuat cerita-cerita menarik dan membuat penasaran bagi pembacanya, terutama yang endingnya tidak jelas. Seperti cerita berjudul “Teman.” Dikisahkan seorang lelaki sopir travel yang memberi tumpangan kepada seorang wanita. Setelah di perjalanan berbincang-bicang ternyata adalah teman SMA yang sudah berpisah 15 tahun lamanya. Lelaki yang masih lajang itu menaruh hati sama temannya itu. Sesampai di POM lelaki itu turun dan pergi ke toilet, betapa terkejut setelah kembali ke mobil temannya itu tidak ada. Lelaki itu lalu bertanya pada petugas POM namun tidak melihat ada wanita di dlam mobil atau keluar dari mobil.
Sementara cerita berjudul “surat” menggambarkan seorang istri tentara yang ditinggal suaminya bertugas hanya surat yang menjadi sarana untuk komunikasi. Demikian masih banyak cerita menarik dalam antologi ini.
Buku ini bisa didapat di Dewan Bahasa Jawa Kabupaten Blora.
230 total views, 2 views today